"Setiap orang memiliki seseorang yang disimpan di dasar hati. Ketika kita berpikir tentang dia, kita akan merasa seperti selalu merasa sedikit sesak di dada. Tapi kita masih ingin menyimpannya, meskipun aku tidak tahu di mana dia sekarang, apa yang dia lakukan. Tapi dialah yang membuatku mengetahui hal ini, sebuah hal kecil yang disebut CINTA" - Nam
"Cinta bisa mengalahkan semuanya, terutama rasa takut" - P'shone
"Jika saya memikirkannya kembali, dia seperti inspirasi bagi saya. Dia membuat saya memanfaatkan cinta untuk hal-hal yang baik. Dia seperti kekuatan yang mendukung saya untuk menjadi lebih baik dan lebih baik lagi" - Nam
"Bisakah kau dengar itu ? Hatiku memberitahukanmu bahwa aku mencintaimu. Tapi aku tidak bisa mengungkapkan perasaanku yang sebenarnya pada siapa pun.
Bisakah kau dengar itu ? Hatiku masih menunggumu di sana untuk kau buka dan aku hanya bisa berharap kau akan tahu itu, bahwa akulah orang yang mencintaimu.
Kumohon agar kamu mengetahuinya suatu hari nanti" - Ost CLTCL (Someday)
"Senin, ku menunggu. Selasa, aku masih menunggu untuk melihat apakah kamu baik-baik saja.
Rabu, kamu masih belum ada di sini, baik pagi hari ataupun nanti. Kamis juga tidak ada.
Jumat, Sabtu, atau Minggu tiada hari tanpa ku merindukanmu, tidak satu hari pun kamu kembali seperti waktu dulu.
Di hari kita bertemu, di hari kita sangat dekat, di hari kita berpegangan tangan, di hari aku mencintaimu, di hari kita masih saling bicara, dihari saat kamu masih mendengarkanku.
Berapa lama akan seperti ini ? Aku tidak tahu. Berapa bulan atau tahun ? Berapa banyak kenangan masa lalu kita ? Aku tidak pernah tidak merindukanmu." - Ost CLTCL (Date, Month, Year)
0 comments:
Post a Comment